
Lubuk Sikaping, mimbarsumbar.id — Salah satu program Prioritas Kabupaten Pasaman Adalah mewujudkan masyarakat Pasaman yang beriman dan bertaqwa (Berimtaq). Hal tersebut ditandai dengan pelaksanaan seleksi Hafiz Al Qur’an yang diselenggarakan oleh bagian kesra sekretariat Daerah Kabupaten Pasaman bekerjasama dengan Pasaman Islamic Center dan BAZNAS Pasaman.
Pelaksanaan seleksi tersebut diselenggarakan mulai tanggal 2 sampai dengan tanggal 19 Agustus 2022 dimasing masing kecamatan yang ada di Kabupaten Pasaman.
Sementara itu untuk peserta final yang telah diseleksi di Islamic center Lubuk Sikaping pada tanggal 6 sampai dengan 9 September 2022 berjumlah 1.072 orang. Kepada masing peserta final di berikan serifikat hafiz Al Qur’an dari Pasaman Islamic center dan piagam penghargaan dari Bupati Pasaman.
Selain itu untuk yang di wisuda di Gedung olah raga (GOR) Tuanku Rao Lubuk Sikaping pada Rabu, 28 September 2022 berjumlah 837 orang hafiz dari masing masing kecamatan yang terbagi menjadi 1 JUZ (764) orang, 2 JUZ (27) orang, 3 JUZ (14) orang, 4 JUZ (4) orang, 5 JUZ (16) orang, 7 JUZ (5) orang, 10 JUZ (4) orang, 15 JUZ (1) orang, 20 JUZ (1) orang dan 30 JUZ (1) orang.
Hal tersebut disampaikan Sekretaris Daerah Kabupaten Pasaman Mara Ondak selaku ketua Badan Pengelola Islamic Center saat menyampaikan laporanya pada kegiatan wisuda hafiz Al Qur’ an tersebut.
Kordinator tim Juri Hafizh Al.Qur’an Kabupaten Pasaman H. Nasbin Panyahatan menjelaskan peringkat terbaik hasil seleksi tersebut diantaranya adalah untuk Hafiz 1 juz putri atas nama Zikra Alkanza, Hafizh juz Putra atas nama Septian Wardana. Untuk kategori 2 juz putri atas nama Faizah Nasution, 2 juz Putra atas nama Sahrul Al Faris, dan 3 juz Putri diraih oleh Nurul Fadhilah, 3 Juz Putra atas nama Ahmad Fauzi Maulana, 4 juz Putri diraih oleh Wirniati, dan Putra oleh Audia Ilham.
Selain itu untuk kategori 5 juz Putri diraih oleh Mailani, 5 juz Putra atas nama Abdul Hadi, dan untuk golongan 7 juz Putri diraih oleh Santri Awaliyah Putri dan 7 juz Putra diraih oleh Kahiruman Munandar.
Untuk kategori hafalan 10 juz Putri diraih oleh Khorul Bariah, Putra dipegang oleh Rayhan Firmansyah.
Peraih terbaik pada kategori hafalan 15 juz putri diraih oleh Niha Apriela, dan untuk hafalan 20 juz diraih oleh Fauzan, dan untuk 30 juz diraih oleh Amad Sulaiman Siregar,
Bupati Pasaman H.Benny Utama dalam kesempatan tersebut usai mewisuda Hafizh dan Hafizah tersebut dalam arahannya menyebutkan dengan adanya kegiatan Wisuda Hafizh Al.Qur’an yang dilaksanakan tersebut, nantinya akan dapat menumbuh kembangkan minat baca Al.Quran di tengah masyarakat.
Sekaligus merupakan salah satu wujud dari program pemerintah Kabupaten Pasaman yaitu menuju Pasaman yang berimtaq yang diharapkan dapat menghasilkan ahli ahli dan penghafal Al.Qur’an sampai ke Nagari Kabupaten bahkan di luar Kabupaten Pasaman.
Dalam hal ini Pemerintah Kabupaten Pasaman sangat memberikan apresiasi terhadap para guru guru mengaji termasuk yang berada di MDA, TPQ, Rumah Tahfizh, Ustad dan Ustazah yang dapat memberikan waktu, tenaga, pikirannya dalam membimbing calon hafizh dan Hafizah menjadi penghafal Al Qur’an.
Dan kepada Hafish dan hafisah, Bupati berpesan agar dapat menjaga hafalan Al Qur’an tersebut dan kepada orang tua kira nya juga dapat membimbing anaknya dalam hafalan Al Qur ‘an tersebut agar jangan sampai hilang dan bahkan lebih ditingkatkan.
Sebagai rasa terima kasih terhadap para guru mengaji, Pemerintah Kabupaten Pasaman untuk tahun 2022 ini telah menganggarkan Rp 1.9 milyar untuk honorarium guru mengaji MDA, TPQ, Pondok Tahfizh , dan untuk tahun depan juga akan dianggarkan sesuai dengan anggaran yang ada.
Disamping itu Benny Utama mengajak seluruh masyarakat untuk mensukseskan program Magrib mengaji yang dilakukan oleh seluruh keluarga. Hal ini penting di laksanakan mengingat di arus globalisasi ini banyak hal hal negatif yang di waspadai. Dengan mengaji tersebut merupakan cara ampuh untuk membentengi diri,” tutup Bupati Benny Utama.
Turut hadir dalam kegiatan wisuda Hafizh dan Hafizah tersebut, Forkopimda Pasaman, Kepala OPD, Camat dan wali Nagari se Pasaman, ribuan warga termasuk para wali murid (ms/zal)