
Lubukbasung, Mimbar — Menyemarakan bulan ramadan, Ikatan Remaja Masjid Salman (Irmas) Balai Ahad lubukbasung mengadakan Semarak Ramadhan ke 4. Kegiatan yang digelar seperti lomba rangking satu dan tahfiz Al-Qur’an juz 30 untuk tingkat anak-anak di kecamatan lubuk basung, Sabtu (25/5)
Ketua panitia Iin Saputra menyampaikan dalam laporannya, kegiatan ini diadakan dgn tujuan menyemarakkan Ramadan dengan memperbanyak amal shaleh, meningkatkan pemahaman agama serta keimanan dan ketakwaan kpd Allah, dengan sasaran siswa, remaja masjid dan santri TPQ/MDTA. Kegiatan ini dilaksanakan 2 hari, hari sabtu dan ahad, 25/26 mei 2019
“Kegiatan ini kita laksanakan untuk menyemarakkan Ramdan, memperbanyak amal dan meningkatkan pemahaman agama serta untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT”. ulasnya
Acara ini dibuka secara resmi oleh Wali Nagari Lubuk Basung Darma Ira Putra. Darman mengatakan sangat mendukung kegiatan seperti ini yang sesuai dengan Agam Madani, bahkan lomba rangking satu ini baru pertama kali diadakan di Lubuk Basung.
“Kami sangat mendukung kegiatan seperti ini karena sesuai dengan Agam Madani yang digadangkan oleh Pemerintah Kabupaten Agam, dan bahkan lomba Rangking Satu ini baru pertama kali diadakan di Lubuk Basung,” ungkapnya
“insyaAllah untuk kedepannya kami akan berikan piala bergilir,” tambah Darma.
Selain itu, Pembina Irmas Dodi Mulya Putra, SH.I mengatakan, Kegiatan ini dilaksanakan atas bantuan masyarakat kita baik yang dirantau maupun dikampung. besok akan diadakan lomba Hifzul Qur’an juz 30 dimulai pagi sampai selesai.
” Kegiatan ini dapat dilaksanakan dengan adanya bantuan dari masyarakat baik di rantau maupun di kampung, semoga menjadi ladang ibadah disisi Allah subhanahuwata’ala.. Aamiin,” ujarnya mengakhiri (ril)