Arosuka, Mimbar — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sumatera Barat bekerja sama dengan KPU Kabupaten Solok melakukan sosialisasi di Kecamatan Bukit Sundi, Sabtu 9 Februari 2019. Sosialisasi Pemilihan Umum 2019 itu dilaksanakan dalam bentuk senam massal di lapangan parkir Pasar A Muara Panas Kecamatan Bukit Sundi pukul 16.00 WIB.
Kemudian kegiatan dilanjutkan sosialisasi surat suara oleh KPU Kabupaten Solok yang bekerja sama dengan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Bukit Sundi sekitar pukul 17.00 WIB. Malam sekitar pukul 20.00 WIB kegiatan dilanjutkan dengan permainan kim dengan tema malam kebersamaan dengan Ketua KPU Provinsi Sumbar, Amnasmen. Agenda ini juga akan dihadiri oleh Bupati, Ketua DPRD Kabupaten Solok.
Kegiatan ini merupakan ide dari KPU Sumbar, yang difasilitasi oleh camat Bukit Sundi dan Wali Nagari Muara Panas. Acara ini diharapkan akan dihadiri oleh ribuan masyarakat. KPU yakin target peserta sosialisasi akan tercapai dengan banyaknya hadiah yang disediakan panitia. Seperti sepeda, kulkas, kompor gas dan berbagai hadiah menarik lainnya.
Wakil Divisi Sosialisasi, SDM dan Parmas, KPU Kabupaten Solok, Dr. Yusrial mengatakan, acara ini tidak lain tidak bukan merupakan upaya KPU dalam meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pemilihan umum 2019.
“Partisipasi masyarakat tidak hanya sekedar meningkat, tapi partisipasi yang diharapkan adalah juga partisipasi yang berkualitas,” katanya.
Artinya, tidak hanya pemilih yang cerdas yang diharapkan dalam memilih, tapi juga wakil rakyat yang dihasilkan saat pemilu nanti juga berkualitas. Sehingga semboyan KPU dalam pemilu 2019 ini benar-benar terwujud yakni Pemilih Berdaulat, Negara Kuat.
Dengan adanya pemilih yang berdaulat, pemilih yang tidak bisa diintervensi, ditekan dan diintimidasi dapat melahirkan wakil-wakil rakyat yang betul-betul memikirkan nasib bangsa. Pemimpin yang betul-betul memperjuangkan kebutuhan masyarakatnya.
Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU Kabupaten Solok, Defil mengatakan, diharapkan dengan kegiatan sosialisasi di kecamatan Bukit Sundi tidak hanya diikuti oleh masyarakat sekitar, tapi juga oleh masyarakat dari kecamatan sebelah seperti masyarakat Kecamatan Lembang Jaya, Kubung, Gunung Talang dan lainnya. Pada kegiatan ini, selain pembagian hadiah, akan banyak ilmu pemilu yang akan dibagikan. Sehingga masyarakat benar-benar tahu teknis pemilu.
“Jika masyarakat sudah tahu teknis pemilu, maka masyarakat tidak akan bingung lagi ketika pemilihan di TPS nanti. Tidak ada lagi suara tidak sah, dan yang lebih penting, tidak ada lagi masyarakat yang tidak ikut memilih,” ujarnya.(*/ms)