Rektor UNP dan Unand Berbuka Bersama Duo Menteri

 

Padang, Mimbar — Selama bulan suci Ramadhan, Rektor Universitas Negeri Padang, Prof Ganefri proaktiv bersilahturahmi dengan masyarakat termasuk dengan tokoh masyrakat minang diperantauan dan memenuhi undangan pejabat tinggi negara.

Senin (4/6) Menteri Sosial RI, Idrus Marham mengadakan buka puasa bersama di rumahnya di Jl, Widdya Chandra IV, Jakarta. Acara itu dihadiri pula Rektor UNP, Prof Ganefri, PhD dan Rektor Unand Prof. Tafdil Ph.D

Dikediaman Mensos RI, Idrus Marham, dua Rektor Perguruan Tinggi Negeri ini bertemu dengan Menteri PDT, Eko Putro Sandejojo yang dari dihadiri berbagai kalangan.

Usai azan Magrib, Rektor UNP, Prof Ganefri sampai dikediaman Mensos RU, tak lama setelah itu berbuka puasa dan menikmati santap malam.

Baca Juga:  Prof. Ganefri : Penguatan Pancasila Tangkal Masuknya Ideologi Radikal

Idrus Marham mengapresiasi kehadiran dua Rektor PTN dari Sumbar meski sempat terkena macet di jalanan.
“Pak Rektor luar biasa bisa ke sini. Di jalan memang begitu padat, orang-orang pada beli takjil. Itu yang bikin jalanan macet sebetulnya, tapi Pak Rektor dari Padang hadir juga,” ujar Idrus Marham. (Agusmardi/Humas UNP)