Agam  

UPT Balai Latihan Kerja DPMPTSP Agam Gelar Pelatihan Pembuatan Masker

Agam, Mimbar – Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Ketenagakerjaan (DPMPTSP Naker) Kabupaten Agam melalui UPT Balai Latihan Kerja DPMPTSP mengadakan pelatihan pembuatan masker. Kegiatan itu dibuka oleh Kepala UPT BLK Agam Aris Priadi, Kamis (26/03/2020) di UPT setempat.

Dikatakan Aris, pelatihan tersebut akan dilaksanakan selama 10 hari yang diikuti sebanyak 16 orang.

“Masker yang dibuat nanti akan diberikan kepada tenaga medis dan masyarakat secara gratis. Ini salah satu upaya untuk mengatasi kelangkaan masker,” jelasnya.

Disebutkannya, dalam pelaksanaan pelatihan tersebut, peserta dibekali masker, sarung tangan dan hand sanitizer dengan mempedomani protokol keselamatan. Seperti menjaga jarak disaat praktek atau social distancing.

“Sehari sebelumnya, kita sudah melakukan penyemprotan disinfektan terhadap workshop, asrama, dan bangunan lainnya di UPT BLK,” sebutnya. (Ms/mariel)