Jelang Selebrasi Penilaian Kepatuhan, Ombudsman Sumbar Evaluasi Bersama Stakeholder

Ombudsman Perwakilan Sumatera Barat mengadakan acara evaluasi bersama stakeholder di lingkup Sumatera Barat di Hotel Santika Kota Padang, Kamis (9/12/2021). foto.dok
Ombudsman Perwakilan Sumatera Barat mengadakan acara evaluasi bersama stakeholder di lingkup Sumatera Barat di Hotel Santika Kota Padang, Kamis (9/12/2021). foto.dok

PADANG, MIMBAR — Menjelang puncak acara selebrasi hasil penilaian kepatuhan terhadap standar pelayanan publik Tahun 2021, Ombudsman Perwakilan Sumatera Barat mengadakan acara evaluasi bersama stakeholder di lingkup Sumatera Barat di Hotel Santika Kota Padang, Kamis (9/12/2021).

Ketua Ombudsman RI, Mokhammad Najih dalam sambutannya menyampaikan evaluasi ini bertujuan untuk mendiskusikan pelaksanaan kegiatan penilaian kepatuhan 2021.

“Acara ini membuka ruang bagi para stakeholder yang hadir untuk menyampaikan masukan terkait pelaksanaan penilaian kepatuhan 2021 serta menyusun langkah tindak lanjut yang akan dilakukan setelah evaluasi ini,” ujarnya.

Najih mengungkapkan, hasil penilaian kepatuhan akan diumumkan secara nasional pada 15 Desember 2021 mendatang. Ia berharap hasil penilaian kepatuhan di Sumatera Barat masuk pada zona hijau atau tingkat kepatuhan tinggi.

Kepala Perwakilan Ombudsman Sumatera Barat Yefri Heriani menyampaikan sangat penting untuk memperkuat kolaborasi di berbagai institusi pemerintah agar pelayanan semakin baik dan dirasakan oleh masyarakat.  “Kami berharap melalui acara ini kami bisa mendapatkan informasi terkait refleksi pelaksanaan penilaian kepatuhan tahun 2021. Misalnya tantangan yang dihadapi dan tahun depan apa yang perlu ditingkatkan lagi,” terangnya. (ms/*/ald)